Iklan Header

projects.co.id

7 Tempat Wisata Terbaik Di Bojonegoro


1.     Khayangan Api
7 Tempat Wisata Terbaik Di Bojonegoro
      Khayangan api adalah sumber api abadi yang tak kunjung padam, yang terletak dikawasan hutan lindung di Desa Sendang Rejo, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Bojonegoro. Kompleks khayangan api merupakan fenomena geologi alam berupa keluarnya gas alam dari dalam tanah yang tersulut api sehingga menciptakan api yang tidak pernah padam walaupun turun hujan sekalipun. Khayangan api terletak dikawasan hutan lindung di Desa Sendang Rejo, Kecamatan Ngasem. Sebuah desa yang memiliki kawasan hutan ± 42,9 % dari luas desa, tempat itu dapat ditempuh dengan jarak 25 km dari arah kota Bojonegoro.
2.     Waduk Pacal
7 Tempat Wisata Terbaik Di Bojonegoro

      Waduk pacal yang berada 35 km selatan wilayah Bojonegoro ini merupakan bangunan peninggalan Belanda tepatnya diresmikan sejak tahun 1933. Waduk pacal termasuk salah satu bangunan bersejarah berukuran raksasa yang masih bisa berfungsi hingga kini, berada dipinggir jalan Bojonegoro-Nganjuk tepatnya di Desa Kedung Sumber. Bangunan yang kokoh dengan arsitektur khas zaman kolonial Belanda menjadi daya tarik Waduk Pacal.
3.     Taman Wana Tirta
7 Tempat Wisata Terbaik Di Bojonegoro
      Taman Wana Tirta berada di Desa Dander, Kecamatan Dander atau sekitar 15 km dari kota Bojonegoro. Lokasi ini sangat ramai pada hari minggu karena banyak masyarakat yang mengunjunginya pada hari libur, didalam taman wisata ini terdapat kolam renang dan lapangan golf, taman wisata tirta wana dander menawarkan segala potensinya kepada para wisatawan baik lokal maupun dari luar, didukung oleh keindahan alam serta pepohonannya yang rindang menjadikan tempat wisata yang mengandalkan kolam renang ini menjadi lebih nyaman sebagai tempat refresing bagi para wisatawan.
4.     Air Terjun Krondonan
7 Tempat Wisata Terbaik Di Bojonegoro
      Di sebelah selatan Bojonegoro terdapat wisata air terjun yang sangat indah tepatnya di Desa Krondonan, Kecamatan Gondang. Diperkirakan air terjun krondonan ini memiliki tinggi 9 m yang disekelilingnya terdapat tebing-tebing yang indah dan dikelilingi pepohonan kecil yang rimbun. Tepat dibawah air terjun kira-kira 10 m juga terdapat bongkahan batu besar yang menonjol sehingga membuat tempat ini semakin menantang adrenalin.
5.     Bendungan Gerak
7 Tempat Wisata Terbaik Di Bojonegoro
      Bendungan Gerak Bojonegoro adalah bendungan pada bengawan solo yang terletak di Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro. Proyek bendungan yang menghabiskan dana pinjaman senilai 351 Miliyar rupiah dari Japan International Corporation Agency (JICA). Bendungan gerak ini memiliki multifungsi antara lain sebagai pengendali banjir, irigasi, penyedia air baku bagi industri dan rumah tangga serta dijadikan sebagai salah satu tempat wisata di Bojonegoro.
6.     Masjid Al-Birru Pertiwi
7 Tempat Wisata Terbaik Di Bojonegoro
      Masjid Al-Birru Pertiwi adalah sebuah masjid berkubah emas yang berada di Desa Dander, Kecamatan Dander, Kabupaten Bojonegoro. Lantai 1 berupa ruangan yang diperuntukkan sebagai acara pertemuan serba guna, sementara lantai 2 diperuntukkan jamaah sholat pria dan untuk jamaah putri. Masjid yang beraksitektur ala timur tengah ini dirancang oleh arsitek asal Jakarta dan dibangun oleh keluarga besar Santosa, putra-putri dari bapak Santosa Hardjosuwito dan ibu pertiwi. Kedepannya akan dikembangkan sebagai tempat pondok pesantren, TPQ, pusat belajar, pengembangan agama islam, dan akan dibangun radio komunitas.
7.     Klenteng Hou Swie Bio
7 Tempat Wisata Terbaik Di Bojonegoro
      Klenteng hou swie bio adalah salah satu tempat wisata religi di Bojonegoro. Klenteng ini merupakan tempat ibadah Tri Dharma yang terkenal dengan ornamen kepala naganya dan didominasi warna merah. Selain bentuknya yang unik, klenteng ini juga dihiasi dengan beberapa ornamen bebatuan disepanjang dindingnya yang menggambarkan kepala naga dengan tubuh berwarna biru.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "7 Tempat Wisata Terbaik Di Bojonegoro"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel